Kulon Progo (MTs DU) – MTs dan MA Darul Ulum menggelar upacara bendera hari Senin yang di Lapangan Sewugalur, Senin (22/07/2024). Upacara ini diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf, dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional yang jatuh pada tanggal 23 Juli 2024.
Bertindak sebagai pembina upacara adalah Bapak Didin Saprudin, S.Pd.I,M.Pd. yang dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada para siswa baru yang telah diterima di MTs dan MA Darul Ulum. Beliau juga memberikan ucapan selamat kepada para siswa yang telah berhasil naik kelas.
Didin dalam amanatnya juga menyampaikan pesan penting kepada seluruh siswa dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional. Beliau berpesan agar para siswa menjadi pribadi yang berakhlakul karimah, berprestasi, dan berguna bagi bangsa dan negara. "Sebagai generasi penerus bangsa, kalian harus menjadi pribadi yang berakhlakul karimah, rajin belajar, dan berprestasi," ujar Bapak Didin Saprudin. "Jadilah anak-anak yang membanggakan orang tua, guru, bangsa Indonesia, dan agama." Imbuhnya.
Upacara bendera ini terlaksana dengan penuh hikmat. Diharapkan dengan kegiatan ini, para siswa MTs dan MA Darul Ulum dapat semakin termotivasi untuk belajar dan menjadi generasi penerus bangsa yang berkualitas.